BELANJA


Kuntilanak Muncul di Atas Atap Gereja inilah sikap orang yang melihatnya



Palingseru.com – Heboh, sosok perempuan berbaju putih dengan rambut panjang yang diduga penampakan kuntilanak muncul di atas atap gereja di Hyderabad, Pakistan.

Namun anehnya, orang-orang yang melihat penampakan mengerikan ini bukannya takut atau lari dari lokasi, mereka justru sibuk memfoto kuntilanak tersebut. Bahkan, tak sedikit dari mereka yang turut berfoto bersama kuntilanak dari bawah.

Salah satunya adalah warga bernama Faakhir Mehmood ini. Dia berfoto bersama kuntilanak, kemudian mengunggahnya ke akun Facebook pribadinya.

"Bisakah menebak sosok seseorang di sini? Foto CHURAIL yang difoto oleh banyak orang pada tengah malam di Hyderabad", tulisnya seperti dilansir Sriwijaya Post, Kamis (11/5).
Seketika itu pula, postingannya menjadi viral. Bahkan postingannya itu telah dire-post hingga 736 kali, dan dikomentari 1700 pengguna Facebook.

Churail sendiri adalah sebutan untuk hantu kuntilanak.
Seperti cerita di Indonesia, kuntilanak di negara India, Pakistan, dan Bangladesh digambarkan sebagai sosok perempuan yang meninggal dalam keadaan hamil atau melahirkan. Hantu ini kemudian gentayangan untuk membalaskan dendamnya.

Meski sosok kuntilanak itu terlihat jelas, tapi tak sedikit para netter yang meragukan keasliannya.
"Jika itu churail, orang-orang ini harus menyelamatkan hidupnya dan churail tak bisa ditangkap kamera," kata akun Fouzia Khan.

"Mungkin artis Pakistan sedang duduk di dinding dan tanpa make up," ejek netter bernama Arfan Khan.

"Oh tolong, aku melihatnya juga di Indonesia," tulis akun Dyan Marshall Yani.
sumber : http://palingseru.com

Komentar