BELANJA


Kisah Pengalaman Spiritual Nenek Siti Aisyah saat Naik Haji

 
Setiap jamaah haji pasti memiliki pengalaman unik sekaligus misteri. Seperti yang dialami oleh Siti Aisyah Rohana, warga Sumedang, Jawa Barat, yang tergabung dalam Kloter JKS-005.

Saat melaksanakan ibadah haji pada tahun lalu dalam usia 75 tahun, perempuan yang sering sakit-sakitan ini tiba-tiba merasakan keajabian saat tiba di Tanah Suci.


Dilansir dari website Kementrian Agama, Ibu 5 dari anak dan nenek dari 20 cucu serta 10 cicit ini mengaku merasa lebih sehat sejak tiba di Tanah Air padahal biasanya ia menderita sakit di persendian lutut.
“Alhamdulillah di sini saya malah merasa sehat, tidak ada keluhan di lutut,” ucapnya riang saat di Hotel Luluat Al Hasyimiyah, Aziziyah Syimaliah, Makkah.

Bahkan ketika puncak haji di Arafah, yang kemudian dilanjut mabit di Mufdalifah dan Mina, Siti Aisyah justri mendapat tambahan energi. Ia kuat menempuh jarak 8km dengan jalan kaki. Jarak ini harus ia tempuh ketika pergi-pulang dari maktab untuk melempar jumrah di Jamarat.

Selanjutnya

Komentar